Pertandingan pertama dalam lanjutan IBL Tokopedia 2023, Jumat (3/2), di GOR Bimasakti mempertemukan Tangerang Hawks Basketball melawan Dewa United Banten. Tentu saja ini pertandingan yang menarik, karena kedua tim sama-sama meraih kemenangan di laga terakhirnya. Mereka juga ingin menutup seri kedua dengan hasil positif.
Kalau di-review dari pertandingan sebelumnya, maka ada dua pemain yang menarik untuk dicermati. Dari kubu Hawks, ada Danny Ray, sedangkan dari Dewa United punya Xaverius Prawiro. Keduanya sama-sama bermain di posisi guard, namun berbeda zaman.
Danny Ray tampil luar biasa di pertandingan terakhir. Meski sempat cedera di kuarter ketiga, dia bisa kembali bermain dan mencetak 19 poin, dan membuat Tangerang Hawks menang atas Evos Thunder Bogor. Secara keseluruhan Danny mencetak average 12,5 ppg, 3,7 rpg, 2,8 apg, dan 1,0 spg. Dia menjadi penyumbang angka terbanyak kedua di tim Hawks, setelah Tyron Criswell.
Beralih ke Xaverius Prawiro. Awalnya dia bukan pemain yang diprioritaskan untuk mencetak poin. Karena ada Kaleb Ramot Gemilang. Xaverius hanya bertugas untuk mengatur serangan dan aliran bola saja. Tapi seiring absennya Kaleb, Xaverius juga harus mengambil peran dalam produktifitas poin. Seperti saat bermain melawan Bumi Borneo Pontianak, di mana dia mencetak 16 poin. Musim ini secara keseluruhan Xaverius mencetak average 6,7 ppg, 1,9 rpg, 1,4 apg, dan 1,0 spg.
Jangan lewatkan pertandingan antara Tangerang Hawks Basketball melawan Dewa United Banten, di GOR Bimasakti, Malang. Pertandingan ini juga disiarkan langsung melalui vidio.com. (*)
0 Comments