News Event

Hawks Jadi Korban Pertama Pelita Jaya di Kandang

19 January 2024
|

Malachi Richardson membuktikan kelasnya sebagai salah satu pemain asing terbaik yang didatangkan Pelita Jaya Jakarta. Di laga kandang pertama, Richardson mencetak 19 poin dalam kemenangan 99-89 atas Tangerang Hawks Basketball, di Tennis Indoor Senayan, Jakarta, Jumat malam (19/1). Rekor Pelita Jaya sekarang menjadi 2-0. 

Richardson hanya mencetak tiga angka dengan field goals 1 dari 9 attempt di pertandingan melawan Prawira. Namun kali ini dia mengambil alih permainan dengan memasukkan 6 tembakan dari 10 attempt, termasuk tiga kali three point. Dia juga menambahkan lima rebound satu assist. Thomas Earl Robinson menambahkan 16 poin sebelum terpaksa keluar dari permainan. Sedangkan dari bangku cadangan KJ McDaniels menyelesaikan laga dengan catatan double-double, 18 poin dan 13 rebound. 

Serangan Hawks hanya terpusat pada Augustus Lewis Stone Jr. dengan kontribusi 31 poin, lima assist, dan empat rebound. Selain itu, para pemain Hawks seperti terkunci, termasuk Xavier Alexander yang menyumbang 24 poin, sembilan rebound dan tiga assist dari bench. Alexander baru bisa lepas dari tekanan di tiga menit akhir kuarter ketiga dan kuarter keempat. Alexander hanya mencetak sembilan angka di babak pertama. Nemanja Besovic menyumbang 11 poin untuk Hawks.

Hawks mengawali laga dengan baik. Mereka bisa mendekat 26-28 di kuarter pertama. Namun setelah itu, Pelita Jaya mendominasi di tiga kuarter berikutnya. Defense Pelita Jaya yang rapat di paint area, memaksa Hawks hanya melakukan tembakan dari luar busur. Tapi dengan akurasi yang buruk, permainan Hawks justru tidak bisa berkembang. Bahkan di kuarter ketiga, Pelita Jaya sempat unggul 27 poin (76-49) setelah Agassi memasukkan tembakan tiga angka. 

Pelita Jaya memulai kuarter keempat dengan keunggulan 83-61. Mereka hanya tinggal menjaga keunggulan, dan menghalangi kebangkitan Hawks. Sempat terjadi drama di lapangan antara Xavier Alexander dengan Thomas Earl Robinson, yang berunjung pada dikeluarkannya Robinson karena menerima dua kali unsportsmanlike-foul di laga ini. 

Secara permainan, Hawks bisa mengimbangi kekuatan Pelita Jaya. Namun karena mereka tertinggal jauh di kuarter kedua dan ketiga, maka cukup sulit bagi Hawks mengejar di kuarter keempat. Kelemahan Hawks terlihat di paint area, di mana Pelita Jaya bisa mengumpulka 24 offensive rebound, yang berhasil dimanfaatkan menjadi 14 poin. Pelita Jaya juga mengemas 36 point in the paint di laga ini. Sebaliknya, Hawks mencetak 44 point in the paint, tapi sebagian besar karena penetrasi yang dilakukan oleh Augustus Stone dan Xavier Alexander. 

Selanjutnya, Pelita Jaya akan menghadapi Satria Muda Pertamina Jakarta, di Tennis Indoor Senayan. Sedangkan Hawks, langsung menuju Bogor, untuk bertamu ke markas Borneo Hornbills, di GOR Laga Tangkas. (*)

Baca Juga: RJ Amartha Hangtuah Bantuan untuk Korban Gempa Cianjur

0 Comments