News Event

Hangtuah Merekrut Melkisedek Basik Basik

14 September 2024
|

Setelah memperkenalkan Sultan Prawira, Amartha Hangtuah Jakarta langsung merilis rekrutan baru berikutnya. Kali ini mereka mengembalikan Melkisedek Basik Basik ke IBL setelah absen semusim. Melkisedek sebelumnya bermain di NSH Mountain Gold Timika. 

Center asal Papua ini memang tidak selalu jadi pilihan utama di tim yang pernah dibelanya. Namun Melkisedek bisa jadi pelapis yang sempurna untuk menutupi kekurangan bigman di lini kedua. Seperti yang pernah ia lakukan di NSH selama tiga musim kompetisi. 

Melkisedek terakhir bermain di NSH sejak 2021 hingga 2023. Selama tiga musim tersebut Melkisedek bermai sebanyak 46 pertandingan, termasuk dua laga playoffs di tahun 2022. Catatan statistik terakhirnya atau di musim 2023 adalah 2,3 poin dan 2m6 rebound dalam 16 pertandingan. Kembalinya Melkisedek ke IBL memang sudah dinanti, apalagi dia bisa menutup kekurangan di sisi bigman untuk tim Hangtuah. 

Melki bukan nama baru di kancah profesional Indonesia. Sekedar mengingat bahwa dirinya sudah bermain di IBL sejak 2016 silam. Saat itu, Melki menjadi rookie yang diambil oleh Fictor Gideon Roring, saat mengasuh Garuda Bandung. Waktu itu, ada beberapa rookie yang dimasukkan ke tim Garuda seperti Hengki Infandi, Gabriel Batistuta Rizky, M. Nur El Islamy, M. Alfi Nurdin, dan Melki. Melkisedek sempat bermain di tim Bima Perkasa dan Siliwangi sebelum akhirnya bergabung dengan NSH. (*) 

Baca Juga: Ibl Pertamax 2021: Double-Double Koming Membawa Bali United Meraih Kemenangan

0 Comments