News Games

Fakta Menarik Tentang Big Match Satria Muda Pertamina Jakarta Melawan Pelita Jaya Bakrie Jakarta

23 March 2021
|

Suguhan terakhir di seri kedua IBL Pertama 2021 akan mempertemukan dua jagoan ibukota yakni Satria Muda Pertamina Jakarta melawan Pelita Jaya Bakrie Jakarta. Karena kedua tim berada dalam divisi yang berbeda, maka pertandingan malam nanti seperti final bagi kedua tim. Daya tarik dari laga ini bukan hanya soal kualitas para pemain, tapi juga gengsi tim yang juga jadi pertaruhannya.

Fakta yang pertama dari pertemuan kedua tim adalah gengsi tim. Dilihat dari gelar juara, SM jelas lebih banyak ketimbang PJ. SM pernah juara liga sebanyak 10 kali, sedangkan PJ menjadi juara tiga kali. Tapi kalau dilihat sejak begulirnya IBL di tahun 2016, maka kedua tim sama-sama pernah menjadi juara sekali. SM juara di musim 2017-18, sedangkan PJ juara di musim 2016-17. 

Fakta lainnya ada dari rekor pertemuan. Sejak musim 2018-19 mereka selalu berbagi poin. Artinya pertemuan kedua tim di musim reguler selalu berakhir seri (1-1). Termasuk di musim 2020 lalu. PJ menang 80-63 di tanggal 6 Februari 2020, kemudian SM membalas dengan mengalahkan PJ dengan skor 88-68 pada tanggal 8 Maret 2020. Jadi kalau ditarik garis mundur sampai musim lalu, sebenarnya mereka sama kuat. 

Fakta ketiga masih mengenai rekor pertemuan, tapi kali ini di final. Karena faktanya, sejak musim 2016-17 hingga 2017-18, kedua tim selalu bertemu di final. Tentunya juga masih sama kuat. Karena di musim tersebut, kedua tim sama-sama mengunci gelar juara dengan memenangkan seri best-of-three dengan skor 2-1. 

Jadi pertemuan ini akan menentukan, siapa yang terbaik dari kedua tim setelah mencetak rekor seri dalam dua musim terakhir.

Baca Juga: Fakta -fakta yang Bakal Membuat IBL Musim 2023 Lebih Istimewa

0 Comments