News Event

Dua Kali MVP IBL Masih Betah di Dewa United

29 August 2023
|

MVP IBL dua musim, sekaligus juara IBL 2018-19 sudah menentukan pelabuhannya. Kaleb Ramot Gemilang dikabarkan tetap berseragam Dewa United Banten untuk musim depan. Kepastian tersebut diumumkan oleh klubnya melalui media sosial. 

Setelah Kristian Liem, kini Kaleb yang secara resmi menandatangani perpanjangan kontrak dengan Dewa United. Meski tidak diberikan detail nilai kontraknya, namun sama seperti Kris, tampaknya Kaleb juga diberi kontrak jangka panjang. 

Setelah juara IBL 2018-19 bersama Stapac, Kaleb bermain untuk Indonesia Patriots di musim 2020. Tetapi dia berhenti selama satu musim (2021) untuk menyembuhkan cedera lutut yang dialami. Kemunculan Kaleb bersama Dewa United di musim 2022 menjadi yang paling ditunggu-tunggu kala itu. 

Pada musim 2022, Kaleb mencetak 15,8 ppg, 5,6 rpg, 1,8 apg, dan 1,2 spg dalam 25 pertandingan. Dengan rincian 22 pertandingan musim reguler dan tiga playoffs. Sedangkan di musim 2023, dia menjadi MVP liga dengan kontribusi 18,5 ppg, 6,3 rpg, dan 1,8 apg dalam 26 pertandingan. Kaleb juga sukses membawa Dewa United sampai ke semifinal, sebelum dikalahkan oleh Prawira Harum Bandung. 

Kehadiran Kaleb sangat penting bagi tim Dewa United. Bukan hanya sebagai kapten tim saja, melainkan sebagai pendulang poin utama klub tersebut. Sering terlihat dalam beberapa pertandingan, bahwa tanpa Kaleb, produktifitas poin Dewa United menurun. Kini Kaleb tetap akan bersama Dewa United untuk musim depan. Sehingga kabar ini melegakan bagi fans #anakdewa. (*)

Baca Juga: Empat MVP IBL Pindah Tempat

0 Comments