Pertandingan ketiga di hari keempat IBL Tokopedia 2023, di GOR Merpati, Denpasar, mempertemukan Bima Perkasa Jogja melawan Prawira Harum Bandung. Kedua tim sama-sama punya tren positif, sehingga masing-masing berniat untuk memenangkan laga ini. Di kuarter pertama Prawira unggul tipis 17-16 dari Bima Perkasa.
Mengawali laga, head coach Efri Meldi menurunkan starting five berisi Samuel Devin Susanto, Andre Adrianno, Argus Sanyudy, Cameron Coleman, dan Ikram Fadhil. Sedangkan dari tim Prawira, head coach David Singleton menurunkan Brandone Francis, Yudha Saputera, M. Alan As'adi, Bryan Adha Elang Praditya, dan M. Reza Fahdani Guntara.
Kuarter pertama berjalan cukup sengit dimana kedua tim saling serang. Meski dalam hal akurasi tembakan kurang bagus, namun keduanya saling berbalas mencetak angka. Bima Perkasa mengalami kerugian karena banyaknya pelanggaran di paint area. Itu membuat Prawira bisa memasukkan 6 free throw dari 9 attempt.
Jalannya pertandingan juga seru. Prawira di sisa satu menit, bisa unggul 17-13 melalu three point Brandone Francis. Tetapi Bima Perkasa tidak mudah menyerah. Lewat pemain veteran, Yanuar Dwi Priasmoro, mereka menambahkan tiga poin dari free throw. Yanuar mendapatkan hadiah tiga kesempatan free throw, setelah upayanya digagalkan oleh Francis. Wasit menganggap itu sebagai pelanggaran. (*)
0 Comments