News Event

Satya Wacana Kembali Merepotkan Pelita Jaya

14 April 2025
|

Pada pertemuan pertama, Pelita Jaya Jakarta hanya menang dengan selisih sembilan poin (69-60) dari Satya Wacana Salatiga. Kali ini, dalam pertemuan keduanya di musim reguler IBL GoPay 2023, Satya Wacana kembali merepotkan Pelita Jaya. Tuan tumah hanya unggul satu poin saja (33-32) saat turun minum. 

Seperti yang sudah diberikan sebelumnya bahwa Pelita Jaya kehilangan tiga pemain dalam rotasinya, yaitu Brandon Jawato, JaQuori McLaughlin, dan M. Arighi. Pelita Jaya menurunkan tim inti yang berisi James L. Dickey III, Agassi Goantara, Reggie Mononimbar, K. J. McDaniels, dan Jerome Anthony Beane Jr. Sementara untuk menambah kekuatan di lini kedua, Pelita Jaya menambahkan Greans Tangkulung, Abiyyu Ramadhan, dan Nickson Damara Gosal. 

Pertandingan berjalan sengit di kuarter pertama. Satya Wacana mencoba menekan dari paint area. Sedangkan tuan rumah berusaha untuk tetap menjaga margin dengan tembakan three point. Namun di menit terakhir, Ikcaven Savalianta Curry mencetak dua poin untuk menyamakan kedudukan menjadi 19-19. Tim tuan rumah kini berada dalam tekanan. 

Memasuki kuarter kedua, Satya Wacana tetap pada strategi awal, yaitu mengeksploitasi paint area. Strategi mereka juga tampak rapi dengan menurunkan tempo permainan. Ini yang disukai oleh Satya Wacana, yang memang membuat Pelita Jaya tidak bisa melakukan transisi cepat. Sampai kuarter kedua ditutup, Satya Wacana memimpin dari points in the paint dengan perbandingan 22-14. Kuarter kedua ditutup dengan skor 33-32 untuk keunggulan tuan rumah. 

"Defense wajib diperbaiki. Kami kecolongan banyak penetrasi, kami kecolongan banyak offensive rebound. Jika tetap seperti ini, kami tidak akan bisa menjalankan sistem permainan dengan baik," kata Johannis Winar, pelatih Pelita Jaya, saat half-time.

Ikcaven Savalianta Curry mencetak 12 poin di babak pertama dengan akurasi tembakan 56%. Sedangkan dari Pelita Jaya, player spotlight adalah Agassi Goantara yang menyumbang enam poin, dua rebound, dan satu assist. (*)

Baca Juga: Pelita Jaya Bakrie Kembali Kalahkan Satya Wacana 72-67

0 Comments