Louvre terlihat lebih tenang dari Bima Perkasa di kuarter kedua. Mereka bisa mencetak 18 poin di kuarter kedua untuk mengunci keunggulan 11 angka (37-26) di half-time. Di kuarter ini, Jamarr Andre Johnson berhasil mencetak rebound ke-1000 di IBL.
Louvre melesat 6-0 untuk memimpin 25-13 di lima menit pertama. Perolehan poin Louvre masih ditopang oleh Kevin Moses dan Jamarr. Sementara di lima menit berikutnya, ada Dio Tirta yang menyumbang lima angka. Sejauh ini, Dio sudah mengumpulkan 14 poin. Jamarr menyusul dengan 10 poin di kuarter kedua ini.
Para pemain Bima Perkasa belum ada yang menyentuh double digit points. Bahkan dari pemain starter tidak ada yang mencapai lima poin. Indra Muhammad belum mencetak tembakan sama sekali. Hanya tiga angka dari free throw saja. Tetapi Bima Perkasa masih bisa mengandalkan Rachmad Febri Utomo. Dia mampu memasukkan 3 dari 4 attempt three point. Febri mengoleksi 9 angka sejauh ini.
Louvre terbukti mampu mereduksi poin Bima Perkasa. Kalau mereka bisa menurunkan poin Febri di kuarter berikutnya, besar kemungkinan Louvre memenangkan laga ini. Sebaliknya, Bima Perkasa harus lebih tenang dalam penyelesaian akhir, kalau mau menang. (*)
0 Comments