News Games

IBL PERTAMAX 2021:Bima Perkasa Jogja Atasi Louvre Dewa United.

13 March 2021
|

Bank BPD DIY BimaPerkasa berhasil memenangkan pertandingan melawan Louvre Dewa United Surabaya, 66-59 pada lanjutan Kompetisi IBL Pertamax 2021 fase pertama di Robinson Cisarua Resort, Sabtu 13 Maret.

Indra Muhammad mencetak 20 angka diikuti R. Azzaryan Pradhitya dengan 19 angka bagi Bima Perkasa. Leonardo Effendy mencetak 13 angka bagi Louvre, diikuti Kevin Moses Poetiray dengan 10 poin.

Pertandingan berlangsung sengit, tembakan tiga angka Sandy Febriansyakh dibalas langsung oleh three points Indra Muhammad. Angka terus berkejaran hingga kuarter pertama ditutup dengan kedudukan imbang 17-17.

Azzaryan Pradhitya membuka angka bagi Bima Perkasa dengan three points. Setelah Ali Mustofa mencetak poin, giliran Tifan   mencetak tiga angka membuat Bima Perkasa unggul, 25 -17. Bima Perkasa terus memimpin dan mengungguli lawannya di babak pertama dengan selisih sepuluh angka, 37-27. Di babak pertama, bintang Louvre, Jamarr Andre Johnson belum mampu mencetak angka.

Jamarr baru mencetak poin pada kuarter ketiga dan mengubah kedudukan 30-37 dan membuar Louvre makin panas. Tim “Buaya Darat” ini terus menyusul menipiskan ketinggalan tinggal satu angka 36-37, hingga 46-47. Lay up Pradhitya membuat Bima Perkas unggul tiga angka menutup kuarter ketiga 49-46.

Dio Tirta membuka angka, saying free thrownya gagal menyamakan kedudukan. Tembakan tiga angka Indra Muhammad membuat Bima Perkasa sedikit menjauh 52-48.Tembakan tiga angka David Panjaitan semakin menjauhkan marjin 55-48.

Stefan Carsera menipiskan ketinggalan tinggal dua angka, namun satu tembakan three points dan satu tembakan dua angka dari Pradhitya membuat Bima Perkasa kembali menjaga jarak, 60-53. Poin dari Rachmad Febri Utomo yang baru kembali bermain membuat skor menjadi 65-53.

Louvre berusaha melakukan full press court namun tak mampu mengubah kemenangan Bima Perkasa. Pasukan asuhan pelatih David Singleton ini menang 66-59.

Baca Juga: Louvre Dewa United Surabaya VS KAI Bima Perkasa Jogja: Do or Die

0 Comments